Kode Bank Transfer Antar Rekening

Transfer antar BCA - Mandiri.
Tahukah Anda bahwa per tanggal Senin 16 Januari 2012 kemarin, kerjasama interkoneksi Bank BCA dengan Bank Mandiri sudah bisa dinikmati oleh setiap nasabah kedua bank tersebut? Jadi Anda nasabah BCA bisa transfer uang ke rekening Bank Mandiri, begitu sebaliknya Anda nasabah Mandiri bisa transfer uang ke rekening BCA. Yang dibutuhkan mungkin hanya kode bank saja. Bahkan kedua kartu ATM bank tersebut bisa saling dipergunakan di jaringan ATM milik Bank BCA atau milik Bank Mandiri. Selama ini memang tidak memungkinkan karena kedua bank ini berusaha menjadi yang terbesar. Kerjasama interkoneksi ini sebenarnya sudah ditandatangani sejak Oktober 2011 namun pada tahun 2012 ini baru bisa direalisasikan secara bertahap. Hanya saja mungkin akan dikenakan biaya transfer ATM sebesar Rp 5.000 per transaksi untuk saat ini.

Bank Mandiri selama ini menggunakan layanan Visa Electronic, Link dan ATM Bersama yang melibatkan beberapa bank pemerintah dan bank pembangunan daerah (BPD), sementara BCA merupakan layanan Cirrus dari MasterCard dan Prima yang melibatkan beberapa bank swasta. Konyolnya adalah layanan Link hanya beberapa bank sementara jaringan Prima sudah melibatkan lebih dari 40 bank. Jadi bisa Anda simpulkan sendiri jika persaingan ini dibiarkan terus terjadi, kira-kira bank mana yang akan unggul? Sudah pasti BCA. Tahu sendiri perusahaan BUMN. Anda masuk kerja atau tidak, berprestasi atau tidak, selama sudah diangkat jadi pegawai negeri maka akan terus digaji. Orang-orang bergabung jadi PNS bukan mau mengabdi kepada rakyat tetapi mengharapkan jabatan, kuasa, fasilitas dan sudah pasti uang pensiun di hari tua. Untuk bisa dipecat membutuhkan waktu 3 tahun bahkan lebih supaya SK pemecatan turun. Itu pun kalau turun dan tidak terselip ke mana-mana. Sementara sampai SK turun, gaji tetap jalan terus. Ckkk....ckkk...

Mestinya sejak awal kerjasama ini sudah bisa dilangsungkan. Namun Mandiri merasa mereka bisa lebih besar dari BCA. Padahal kalau Mandiri bukan bank BUMN yang bernaung di ketiak kebijakan pemerintah, pasti sudah lama kandas di tangan BCA. Jadi dengan adanya kerjasama seperti ini persaingan segit kedua bank terbesar Indonesia tersebut bisa diredam. Dan secara makro, dengan bergabungnya kedua bank ini dalam transaksi keuangan nasional (national payment gateway) akan memperkuat industri bank nasional itu sendiri di masa depan.

Berikut di bawah ini adalah kode-kode bank untuk transfer antar rekening yang berhasil kami kumpulkan. Barangkali Anda membutuhkannya suatu hari. Kode ini termasuk ke dalam kode bank jaringan ATM Bersama. Anda bisa menggunakan kode bank di bawah ini untuk keperluan Anda. Namun untuk lebih jelasnya silakan tanyakan kepada bank di mana Anda membuka rekening.

NAMA  BANK
KODE  BANK TRANSFER
Bank BCA
014
Bank Mandiri
008
Permata Bank
013
Bank BNI
009
Bank Lippo
026
Bank Danamon
011
Bank CIMB Niaga
022
BII Maybank
016
BRI
002
Panin Bank
019
Bank Bukopin
441
Bank OCBC NISP
028
Bank Mega
426
Bank Buana Indonesia
023
Bank Syariah Mandiri
451
Bank Ekonomi
087
Bank ICB Bumiputera
485
Bank Commonwealth
950
Bank Muamalat
147
Bank DKI
111
Bank Jabar
110
Bank IFI
093
Bank Agro
494
Bank Artha Graha Internasional
037
Bank Artos Indonesia
542
Bank Arta Niaga Kencana
020
Bank Bumi Arta
076
Bank Eksekutif
558
Bank Haga
089
Bank Harda
567
Bank HS 1906
212
Bank Ina Perdana
513
Bank Kesawan
167
Bank Mayapada
097
Bank Mestika
151
Bank Nagari
118
Bank Nusantara Parahyangan
145
Bank Syariah Mega Indonesia
506
Bank UIB
536
Bank Maspion
157
Bank Sumsel
120
Bank Jatim
114
Bank Maluku
131
Bank NTT
130
Bank Riau
119
Bank Sumut
117
Bank Sulut
127
Bank Jabar
110
Bank Lampung
121
BPD Bali
129
BPD DIY
112
BPD Jambi
115
BPD Kalsel
122
BPD Kaltim
124
BPD Aceh
116
BPD NTB
128
BPD Sulsel
126
BPD Kalteng
125
BPD Papua
132
Bank Jasa Jakarta
472
ABN Amro
052

Untuk kode bank-bank yang belum ada, akan kami tambahkan langsung di kemudian hari. Mengenai informasi kode bank lebih jelas, cara transfer, bagaimana memasukkan kode bank lewat mesin ATM, silakan ditanyakan langsung kepada petugas bank tempat Anda membuka rekening. Beberapa bank memang sudah ada yang kandas tetapi kami masukkan saja kodenya. Siapa tahu suatu hari membutuhkan terutama untuk mereka-mereka yang sedang menyusun skripsi perbankan. 

Sponsored links Kode Bank Transfer Antar Rekening:
 
Share on Google Plus

Sekilas Kode Bank Transfer Antar Rekening

Mafiakartukredit.com memberikan informasi, edukasi dan hiburan seputar produk perbankan, dunia bisnis dan ekonomi, khususnya produk kartu kredit. Semoga benar-benar bermanfaat dan menghibur kita semua!